welcome to xona xander

hanya bisa mencoba

Senin, 19 Maret 2012

Resume Penentuan Harga Permintaan Dan Penawaran

saya akan mengulang sedikit yang dijelaskan oleh teman-teman kemaren yaitu tentang penentuan harga permintaan dan penawaran,berikut resumenya....

1.      Permintaan
     Pengertian permintaan adalah sejumlah barang yang dibeli atau diminta oleh produsen pada suatu harga dan waktu tertentu..
Hukum permintaan :
“apabila harga naik maka jumlah barang yang diminta akan mengalami penurunan, dan apabila harga turun maka jumlah barang yang diminta akan mengalami kenaikan.”
     Dalam hukum permintaan jumlah barang yang diminta akan berbanding terbalik dengan tingkat harga barang. Kenaikan harga barang akan menyebabkan berkurangnya jumlah barang yang diminta, hal ini
     disebabkan, naiknya harga menyebabkan turunnya daya beli konsumen dan akan berakibat berkurangnya jumlah permintaan naiknya harga barang akan menyebabkan konsumen mencari barang pengganti yang harganya lebih murah.
Faktor-faktor yg mempengaruhi tingkat permintaan :
1.      Harga barang itu sendiri
2.      Harga barang substitusi
3.      Harga barang komplementer
4.      Jumlah pendapatan
5.      Selere konsumen
6.      Intensitas kebutuhan konsumen
7.      Perkiraan harga dimasa depan
8.      Jumlah penduduk


2.      Penawaran

         Pengertian penawaran , dalam ilmu ekonomi sejumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu dan waktu tertentu.
Hukum penawaran:
“ Bila tingkat harga mengalami kenaikan maka jumlah barang yang ditawarkan akan naik, dan bila tingkat harga turun maka jumlah barang yang ditawarkan turun.”
            Dalam hukum penawaran hal yang terjadi adalah jumlah barang yang ditawarkan akan berbanding lurus dengan tingkat harga yng dikeluarkan, sedangkan di hukum penawaran yang terjadi hanya menunjukkan bahwa hubungan searah antara jumlah barang yang ditawarkan dengan tingkat harga yang diberikan.
Faktor yg mempengaruhi penawaran (supply):
           Penawaran dan produksi mempengaruhi hubungan yang sangat erat. Hal-hal yang mendorong yg menghambat kecepatan produksi berpengaruh terhadap jumlah penawaran . faktor-faktor yg mempengaruhi penawaran
1.      Harga barang itu sendiri
2.      Harga barang pengganti
3.      Biaya produksi
4.      Kemajuan teknologi
5.      Pajak
6.      Perkiraan harga di masa depan



jadi kesimpulannya adalah hukum permintaan berbanding terbalik dengan hukum penawaran,karena mempunyai beberapa faktor yang berbeda-beda seperti budaya,lingkungan dan kebiasaan.
terima kasih semoga bermanfaat buat yang membaca :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar